Image of Sistem Informasi Administrasi Akta Notaris & PPAT Berbasis Web dengan Framework Laravel ( Studi Kasus Notaris & PPAT hartono, S.H.)

Sistem Informasi Administrasi Akta Notaris & PPAT Berbasis Web dengan Framework Laravel ( Studi Kasus Notaris & PPAT hartono, S.H.)



ABSTRAK



Notaris & PPAT HARTONO, S.H. adalah pejabat umum yang diberikan kewenangan untuk membuat akta-akta otentik mengenai perbuatan hukum tertentu mengenai hak atas tanah. Namun, belum adanya sistem pada kantor Notaris & PPAT Hartono, S.H. untuk memonitor proses pembuatan akta, mengelola data diri, pendataan sertifikat tanah. Seperti dalam pembuatan akta- akta serta dalam pengolahan data yang masih menggunakan Microsoft Word dan Microsoft Excel sehingga data-datanya masih belum tersusun secara rapi yang dapat menyebabkan terlambatnya pembuatan akta karena sulitnya mendapatkan informasi dalam waktu yang sangat cepat. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, dibuatlah Sistem Informasi Administrasi Akta Notaris & PPAT Berbasis Web Dengan Framework Laravel. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk membangun sebuah sistem informasi administrasi akta Notaris & PPAT berbasis web dengan framework laravel serta dapat membantu Notaris & PPAT Hartono, S.H. dalam mengelola data diri, pendataan tanah dengan peta digital, dan mempercepat pembuatan akta jual beli, akta hibah, akta pembagian hak bersama, pengikatan jual beli tidak lunas, pengikatan jual beli lunas, kuasa menjual, akta pembatalan dan sewa menyewa. Metode pengembangan sistem yang digunakan yaitu model RAD (Rapid Application Development) menggunakan UML (Unified Modelling Language) sebagai tools-nya. Dalam membangun sistem tersebut, teknologi yang dipakai yaitu PHP dengan framework laravel sebagai bahasa pemrograman. XAMPP sebagai web server dan MySQL sebagai database. Hasil penelitian ini berupa sistem informasi administrasi akta Notaris & PPAT berbasis web dengan framework laravel serta dapat membantu Notaris & PPAT Hartono, S.H. dalam mengelola data diri, pendataan tanah dengan peta digital, dan mempercepat pembuatan akta jual beli, akta hibah, akta pembagian hak bersama, pengikatan jual beli tidak lunas, pengikatan jual beli lunas, kuasa menjual, akta pembatalan dan sewa menyewa agar lebih efisien.



Kata Kunci : Sistem Informasi Administrasi, berorientasi objek, UML, Rapid
Application Development, PHP, MySQL.


Ketersediaan

S.140030530.1001.42Perpustakaan STIKOM Bali RenonTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
001.42
Penerbit STIKOM Bali : Denpasar.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.42
Tipe Isi
-
Warna Label Buku
Riset/Penelitian
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas

Tersedia fasilitas akses Tugas Akhir, terdiri atas: Daftar Isi, Bab I Pendahuluan, Bab IV Hasil dan Pembahasan, Bab V Penutup, dan Daftar Pustaka.