No image available for this title

Augmented Reality Pengenalan Objek Wisata Taman Mumbul Sangeh Berbasis Android



AUGMENTED REALITY PENGENALAN OBJEK WISATA
TAMAN MUMBUL SANGEH BERBASIS ANDROID

ABSTRAK


Objek Wisata Taman Mumbul merupakan sebuah objek wisata yang berlokasi di Desa Sangeh, Kecamatan Abiasemal, Kabupaten Badung. Pada Taman Mumbul terdapat dua pura yang bernama Pura Luhur Mumbul (Puru Ulun Siwi) dan Pura Ulun Mumbul. Selain terdapat pura pada Objek Wisata Taman Mumbul Sangeh ini terdapat tempat penglukatan yang bernama Pengelukatan Pancoran Solas dan terdapat sebuah kolam (danau) dengan ribuan ikannya. Objek Wisata Taman Mumbul mempunyai daya tarik tersendiri bagi wisatawan, akan tetapi kurangnya informasi mengenai Objek Wisata Taman Mumbul Sangeh ini membuat tidak banyak orang mengetahui kawasan wisata tersebut. Maka dari itu dalam diperlukan sebuah media pengenalan mengenai objek wsiata taman mumbul Sangeh yang lebih modern dengan media Augmented Reality berbasis android. Dalam aplikasi ini berisikan informasi langsung mengenai sejarah Objek Wisata Taman Mumbul, Objek 3D Penglukatan Pancoran Solas, Pura Ulun Danu dan Patung Ratu Niang Sakti, Video dan Foto pengenalan Taman Mumbul. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle) dan Bahasa pemrograman C#. Pembuatan aplikasi ini menggunakan Unity3D, software desain sebagai pembuat desain antar muka software edit video untuk mengedit video pengenalan. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan menggunakan dua metode pengujian yaitu blackbox testing dan kuesioner. Aplikasi ini didistribusikan melalui Google Drive.

Kata Kunci : Taman Mumbul Sangeh, Pancoran Solas, Pura Ulun Danu, Patung Ratu Niang Sakti, Augmented Reality, Android.


Ketersediaan

S.170030391.1001.42Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
001.42
Penerbit STIKOM Bali : Denpasar.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.42
Tipe Isi
-
Warna Label Buku
Riset/Penelitian
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas

Tersedia fasilitas akses Tugas Akhir, terdiri atas: Daftar Isi, Bab I Pendahuluan, Bab IV Hasil dan Pembahasan, Bab V Penutup, dan Daftar Pustaka.