Image of Sistem Informasi Kepegawaian pada PT. Clandys Sejahtera Abadi Menggunakan Framework Laravel

Sistem Informasi Kepegawaian pada PT. Clandys Sejahtera Abadi Menggunakan Framework Laravel



SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN PADA PT. CLANDYS SEJAHTERA ABADI MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL



ABSTRAK


Sistem Informasi Kepegawaian merupakan sistem terpadu, yang meliputi pendataan pegawai, pengolahan data, prosedur, tata kerja, sumber daya manusia, dan teknologi komputer untuk menghasilkan informasi yang cepat, lengkap dan akurat dalam rangka mendukung kegiatan administrasi kepegawaian. Aplikasi Sistem Informasi Kepegawaian ini, studi kasus pada PT. Clandys Sejahtera Abadi, dimana teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain, wawancara, observasi, kepustakaan dan studi dokumentasi. Untuk metode analisis dan perancangan yang digunakan dalam pembuatan sistem menggunakan metode Entity Relationship Diagram sebagai model data dan Data Flow Diagram sebagai model proses. Adapun beberapa fitur yang terdapat dalam mengelola sistem kepegawaian ini antara lain, fitur login, tampilan dashboard, data pegawai, daftar kehadiran, pengajuan cuti, data sanksi, data reward, riwayat cuti dan logout. Sistem ini dibuat menggunakan Framework Laravel. Framework ini adalah pengembangan website berbasis MVP yang ditulis dalam PHP yang dirancang untuk meningkatkan kualitas perangkat lunak dengan mengurangi biaya pengembangan awal dan biaya pemeliharaan. Basis data yang digunakan dalam pengembangan sistem ini adalah MySQL. Sistem yang dibuat sudah sesuai dengan kebutuhan dan sistem ini telah diuji dengan mengunakan teknik pengujian Black Box Testing dan Pengujian Kuisioner. Pengujian kuisioner telah memperoleh hasil bahwa yang menyatakan sangat setuju 20% dari 5 responden dan yang menyatakan setuju 80% dari 5 responden yang telah mengisi kuisioner dengan 10 pertanyaan.

Kata kunci: Framework Laravel, Kepegawaian, Permohonan Cuti, Website



Ketersediaan

S.150030579.1001.42Perpustakaan STIKOM Bali RenonTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
001.42
Penerbit STIKOM Bali : Denpasar.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.42
Tipe Isi
-
Warna Label Buku
Riset/Penelitian
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas

Tersedia fasilitas akses Tugas Akhir, terdiri atas: Daftar Isi, Bab I Pendahuluan, Bab IV Hasil dan Pembahasan, Bab V Penutup, dan Daftar Pustaka.