No image available for this title

Sistem Informasi Geografis Pencarian Jasa Penata Rias Di bali Menggunakan Framework Laravel



SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PENCARIAN JASA PENATA RIAS DI BALI MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL

ABSTRAK

Penata Rias lebih dikenal dengan MUA merupakan salah satu bidang pekerjaan untuk menata rias wajah seseorang sesuai dengan yang diinginkan oleh pelanggan. Penata Rias memasarkan jasanya melalui media sosial. Kemudian pelanggan menghubungi MUA melalui media elektronik seperti pesan singkat atau berkunjung langsung ke tempat MUA yang bersangkutan untuk mendapatkan informasi yang lebih detail terkait MUA itu sendiri dan/atau untuk melakukan pemesanan. Karena media sosial itu sangat luas, terkadang MUA yang ditemukan di media sosial berada jauh dari tempat tinggal pengguna jasa. Sehingga, jika pelanggan melakukan observasi pada setiap MUA tersebut akan menghabiskan banyak waktu. Berdasarkan masalah tersebut, maka sebuah Sistem informasi Geografis dibutuhkan untuk membantu pelanggan dalam menemukan jasa MUA terdekat sekaligus mengenalkan jasa MUA kepada masyarakat sekitar sampai masyarakat luas. Pada Sistem Informasi Geografis ini memiliki fitur pencarian data penata rias dengan parameter pencarian berupa daerah lokasi, biaya jasa, jenis tata rias, dan nilai ulasan. Sistem ini dibangun menggunakan Framework Laravel. Sistem ini diuji menggunakan Pengujian Black Box Testing. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, sistem dapat berjalan dengan baik dan lancar.


Kata Kunci: Sistem Informasi Geografis, MUA, Framework Laravel


Ketersediaan

S.190030018.1001.42Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
001.42
Penerbit STIKOM Bali : Denpasar.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.42
Tipe Isi
-
Warna Label Buku
Riset/Penelitian
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas

Tersedia fasilitas akses Tugas Akhir, terdiri atas: Daftar Isi, Bab I Pendahuluan, Bab IV Hasil dan Pembahasan, Bab V Penutup, dan Daftar Pustaka.