Image of Sistem Pengaduan Masyarakat pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung Berbasis Web

Sistem Pengaduan Masyarakat pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung Berbasis Web



Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Badung Nomor 20 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah, Organisasi dan Tata kerja Perangkat Daerah Kabupaten Badung, dan Pergub Nomor 78 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, dan Fungsi, serta Tata Kerja Perangkat Daerah. serta diikuti dengan Peraturan Bupati Nomor 20 Tahun 2008 tentang Uraian Tugas Lembaga teknis Daerah Kabupaten Badung yang merupakan penjabaran dari Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 mempunyai tugas yaitu melaksanakan kewenangan otonomi daerah dalam rangka pelaksanaan tugas kebersihan dan pertamanan. Saat ini pengaduan permasalahan yang ada masih dilakukan secara manual yakni dengan penyampaian secara lisan maupun tulisan. Hasil dari penelitian ini dapat memberikan output berupa sebuah program yang berguna untuk menampilkan data informasi kondisi lingkungan sesuai dengan pengaduan yang dibuat, melakukan pengolahan dan menampilkan data sebagai monitoring tindakan atas laporan yang dibuat dalam upaya peningkatan pelayanan terhadap masyarakat dengan tujuan memberikan efesiensi kepada pemerintah maupun masyarakat . Sistem Pengaduan Masyarakat Pada Dinas Lingkungan Hidup Dan Kebersihan Kabupaten Badung Berbasis Web merupakan salah satu jalan keluar dari permasalahan yang ada. Metode yang digunakan dari pembuatan sistem tersebut, berupa konsep perencanaan dan perancangan melalui tahap pengumpulan data, Data Flow Diagram (DFD), Entity Relationship Diagram (ERD), basis data dan kemudian mengimplementasikannya. Berdasarkan hasil pengujian kuesioner. sebagian besar responden menyetujui bahwa sistem yang dibuat secara efektif dan diharapkan dapat mempermudah untuk melakukan pengaduan dan mempercepat tanggapan serta penanganan dari pihak Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung.


Ketersediaan

s.150010035.1001.42Perpustakaan STIKOM Bali RenonTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
001.42
Penerbit STIKOM Bali : Denpasar.,
Deskripsi Fisik
xvii + 87, 21,0 x 27,9 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.42
Tipe Isi
text
Warna Label Buku
Riset/Penelitian
Tipe Media
computer
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas

Tersedia fasilitas akses Tugas Akhir, terdiri atas: Daftar Isi, Bab I Pendahuluan, Bab IV Hasil dan Pembahasan, Bab V Penutup, dan Daftar Pustaka.